Bimbel CPNS, try out CPNS, tryout BUMN, POLRI dan tryout Sekolah Kedinasan STIS

Materi contoh soal SKB ini dapat kamu pelajari sebagai referensi untuk menambah wawasan dalam menjawab soal tes SKB CPNS nanti.

Note: File ini merupakan kumpulan soal-soal SKB CPNS tahun 2018.

Apa itu tes SKB CPNS

SKB atau Seleksi Kompetensi Bidang merupakan tahapan pada seleksi CPNS setelah dinyatakan lulus tes SKD atau Seleksi Kompetensi Dasar.

Adapun tes SKB merupakan tes pada bidang formasi yang telah dipilih oleh pelamar dalam hal ini CPNS (Calon Pegawai Negeri Sipil) atau CASN.

File paket soal SKB berikut ini hanyalah sebagai bahan untuk latihan dalam menghadapi tes SKB CPNS yang di gelar dimasing-masing instansi yang dilamar.

Contoh soal tes SKB ini juga disertai dengan kunci jawaban dan pembahasan dengan rata-rata jumlah soal sebanyak 25 soal.

Formasi pada paket soal SKB

Soal SKB CPNS ini terdiri dari Formasi:

  • Tenaga Pendidik (Pendidikan Dasar dan Menengah)
  • Tenaga Pendidik (Pendidikan Tinggi)
  • Tenaga Kesehatan
  • Bidang Ekonomi dan Keuangan
  • Bidang Sosial
  • Bidang Hukum dan HAM dan
  • Formasi Pemerintahan Daerah.

Sebelum download, kita lihat 1 (satu) contoh soal dari setiap formasi pada paket soal SKB-nya.

Soal SKB Tenaga Pendidik (Pendidikan Dasar dan Menengah)

Soal:

Guru dapat diberhentikan tidak dengan hormat dari jabatan sebagai guru apabila melalaikan kewajiban dalam menjalankan tugas selama . . . . . berturut-turut.

A. 1 bulan
B. 3 bulan
C. 4 bulan
D. 6 bulan
E. 12 bulan

Jawabannya adalah: A. 1 bulan

Guru dapat diberhentikan tidak dengan hormat dari jabatan sebagai guru karena:

  • Melanggar sumpah dan janji jabatan
  • Melanggar perjanjian kerja atau kesepakatan kerja bersama
  • Melalaikan kewajiban dalam menjalankan tugas selama 1 (satu) bulan atau lebih secara terus-menerus.

Contoh soal SKB Tenaga Pendidik (Pendidikan Tinggi)

Soal:

Berdasarkan sistem pendidikan nasional, perguruan tinggi dapat berbentuk seperti dibawah ini kecuali …..

A. Politeknik
B. Institut
C. Akademi
D. Universitas
E. Vokasi

Jawabannya adalah E. Vokasi

Vokasi merupakan salah satu program pendidikan dari perguruan tinggi dan bukan jenis perguruan tinggi.

Contoh soal SKB Tenaga Kesehatan

Soal:

Bacillus Calmette–Guérin (BCG) adalah ilmunisasi yang diharapkan dapat cegah terjadinya penyakit ….

A. Campak
B. TBC
C. Polio
D. Difteri
E. Beri-beri

Jawabannya adalah B. TBC

Bacillus Calmette–Guérin (BCG) merupakan jenis vaksin atau imunisasi yang diberikan pada saat bayi berusia 1 bulan. Imunisasi ini bertujuan untuk mencegah penyakit TBC.

Contoh soal SKB Keuangan dan Ekonomi

Berikut contoh soal SKB Keuangan dan Ekonomi:

Soal:

Seluruh unsur-unsur dalam logo Kementerian Keuangan tergambar dalam ruang segi lima yang menggambarkan ….

A. Dasar negara Pancasila
B. Nilai-nilai dan perilaku utama Kementerian Keuangan
C. Lima kode etik pegawai Kementerian Keuangan
D. Lima misi Kementerian Keuangan
E. Visi Kementerian Keuangan

Jawabannya adalah A. Dasar negara Pancasila

Ruang segi lima dalam logo Kementerian Keuangan melambangkan dasar negara Pancasila.

Contoh soal SKB Bidang Sosial

Soal:

Untuk dapat diangkat menjadi anggota Dewan Jaminan Sosial Nasional, seseorang setidaknya harus berusia ….

A. 35 tahun
B. 40 tahun
C. 45 tahun
D. 50 tahun
E. 60 tahun

Jawabannya B. 40 tahun

Untuk dapat diangkat menjadi anggota Dewan Jaminan Sosial Nasional seseorang harus berusia sekurang-kurangnya 40 tahun dan setinggi-tingginya 60 tahun.

Soal SKB Bidang Hukum dan HAM

Berikut contoh soal SKB CPNS Hukum dan HAM.

Soal:

Dalam asas hukum acara perdata dikenal istilah ius curia novit yang artinya adalah ….

A. Hakim bersifat menunggu
B. Hakim dianggap tahu hukum
C. Hakim dibenarkan menjatuhkan hukuman lebih dari yang di tuntut
D. Persidangan terbuka untuk umum
E. Kedua belah pihak didengar dan diperlakukan sama

Jawabannya adalah B. Hakim dianggap tahu hukum

Salah satu asas acara perdata adalah hakim bersifat menunggu yaitu hakim menunggu karena jabatannya atas tuntutan yang diajukan oleh pihak yang berkepentingan. Apabila tuntutan telah masuk, hakim tidak boleh menolah untuk memeriksa dan mengadili karena alasan ius curia novit yaitu hakim dianggap tahu hukum, atau lebih tepatnya hakim yang memahami hukum secara perdata.

Soal SKB Formasi Pemerintah Daerah

Soal:

Urusan pemerintahan yang dibagi antar pemerintahan pusat, daerah, provinsi dan daerah kabupaten/kota disebut urusan pemerintahan ….

A. Umum
B. Khusus
C. Absolut
D. Konkruen
E. Sinkronisasi

Jawabannya D. Konkruen

Urusan pemerintahan konkruen adalah urusan pemerintahan yang dibagi antara pemerintah pusat, daerah, provinsi dan daerah kabupaten/kota.

Ingat, ini hanya sebatas latihan saja ya.

Download paket soal SKB CPNS

Download paket soal SKB dibawah ini;

Paket Soal SKB CPNS .Pdf

Semoga lolos ya kak tahap SKD dan SKB nya

Untuk latihan dan try out paket SKB untuk berbagai formasi terupdate 2024, bisa cek (klik) di AYOCPNS. Lebih dari 45+ formasi dengan soal-soal terupdate.

Terima kasih dan sukses selalu!

Ref: Dari berbagai sumber

Baca juga Pembahasan FR TKP SKD CPNS Sekolah Kedinasan


Dapatkan informasi seputar karir, lowongan kerja, tips-tips interview yang dikirim ke email kamu. Berlangganan dibawah ini sekarang! Masukkan email lalu tekan enter atau go via hp kamu.
Loading

Info Lainnya

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *